Siapa saat ini yang tak kenal dengan Hannochs? Brand lampu yang inovatif asal Indonesia ini ternyata sudah berkiprah dalam dunia penerangan produk lampu selama 25 tahun. Hannochs berasal dari salah satu kota besar yang ada di Indonesia, tepatnya di Medan, Sumatera Utara.
Dalam perjalanannya, banyak perjuangan yang dilalui Hannochs untuk bisa seperti sekarang. Sejak berdiri di tahun 1997, CV Citra Hannochs Niagantara memang sudah bertekad menjadi market leader dalam industri penerangan lampu.
Sejarah Perjalanan Hannochs dari Tahun ke Tahun
1997
Hannochs sudah berdiri sejak 1997. Dengan pabrik pertama berlokasi di Deli Serdang, Sumatera Utara. Awal produksinya berfokus pada penjualan Project Lighting, meliputi produksi kap lampu jalan dengan material fiber dan luminer rumah tangga.
2001
Sukses di Bidang Project Lighting, Hannochs mulai membentuk divisi Consumer Lighting dan mulai mendistribusikan produk-produk Consumer Lighting seperti : Lampu Hemat Energi, Stater Lampu TL, dan terus berinovasi untuk melahirkan produk-produk baru setiap tahunnya.
Masih di tahun 2001, tepatnya di bulan September. Hannochs mengembangkan sayapnya dan membuka kantor cabang di Jakarta. Tujuan pembukaan cabang ini agar pendistribusian produk Hannochs lebih mudah menjangkau seluruh wilayah Indonesia.
Sementara di bulan Desember. Hannochs juga mulai membentuk divisi Consumer Electronics. Dibawah manajemen perusahaan Hannochs terdapat beberapa brand salah satunya Arashi untuk kategori produk-produk Elektronik,
2004
Awal mulanya Hannochs memberikan garansi 1 (satu) tahun pemakaian pada produk-produknya. Di tahun ini juga, Hannochs menghadirkan lampu hemat energi dengan kualitas middle up.
2010
Event Fun&Fit diadakan pertama kali. Bahkan hingga saat ini, tiap tahunnya Hannochs tetap konsisten mengadakan Event Fun&Fit agar dapat menjalin hubungan baik dengan para mitra setia Hannochs.
2011
Pada kategori produk Lampu Hemat Energi berkualitas tinggi, Hannochs berhasil menjadi market leader di Sumatera Utara.
2012
Menyusul di tahun 2012, kali ini Hannochs meraih market leader di Aceh dengan kategori yang sama, yaitu Lampu Hemat Energi berkualitas tinggi. Keberhasilan ini tidak membuat Hannochs berpuas diri. Pada 2012 ini pula, Hannochs melahirkan inovasi produk baru lampu LED.
2015
Hannochs berhasil menjadi market leader dalam kategori Lampu Hemat Energi berkualitas tinggi di Riau. Bahkan Indonesia Achievement Center memberikan penghargaan atau award pertama kali kepada Hannochs, yaitu Business Challenges Award 2015 kategori The Best Quality Product of The Year.
2018
Agar produk Hannochs dapat dinikmati di seluruh Indonesia, Hannochs melakukan pengembangan wilayah ke Indonesia bagian timur dan membuka kantor cabang di Kota Surabaya pada Agustus 2018.
Tak hanya itu, karena adanya percepatan teknologi digital karena pandemi, Hannochs ikut terjun di platform-platform Marketplace agar masyarakat mudah mendapatkan informasi terbaru dari produk Hannochs.
2019
Pada bulan April 2019, Hannochs menggandeng artis papan atas Afgan sebagai Brand Ambassador resmi. Lalu pada bulan Desember 2019, Hannochs mengubah CV Citra Hannochs Niagantara menjadi PT Citra Hannochs Niagantara.
2020
Pengaktifan program Hannochs yang mengusung hashtag #HannochsPeduli Covid-19. Dalam program ini, Hannochs menyumbangkan Rp. 1,2 Miliar sebagai bantuan penyaluran penanganan Covid-19 di Indonesia.
2020-2021
Selama 2 tahun berturut-turut, Hannochs meraih Top Brand 2020-2021 pada kategori Lamp & Lighting. Hannochs tak main-main karena berani menjamin kualitas pada produk-produknya secara inovatif hingga tercipta brand yang baik di hati masyarakat Indonesia.
Pada bulan Agustus 2021, Hannochs juga mendapatkan penghargaan Superbrands Award 2020-2021 selama 2 tahun berturut-turut.
2022
Genap sudah Hannochs berusia 25 tahun dalam menerangi Indonesia serta menjadi bagian dari industri perlampuan anak negeri. Selain itu, Hannochs sudah mendapatkan kepercayaan masyarakat Indonesia.
Di tahun 2022, Hannochs mengantongi penghargaan Top Brand dan penghargaan Superbrands Award. Dengan kembali mendapatkan penghargaan ini, bisa dikatakan Hannochs berhasil meraih penghargaan yang sama selama 3 tahun berturut-turut.
Visi, Misi, dan Nilai Hannochs
Visi
Menjadi Market Leader dalam industri perlampuan Indonesia yang berfokus pada kepuasan konsumen
Misi
Terus menyediakan produk dengan kualitas terjamin dan harga yang kompetitif, juga selalu berusaha memberikan layanan terbaik untuk setiap konsumen.
Nilai
Produk Hannochs telah dikenal akan keunggulan kualitasnya oleh konsumen dan juga dunia industri perlampuan.
Hannochs Terus Berinovasi untuk Menerangi Indonesia
Perjalanan panjang Hannochs dengan berbagai produknya yang inovatif sejak 1997 hingga 2022 membuktikan bahwa Hannochs tidak main-main untuk memberikan yang terbaik bagi masyarakat. Apalagi kebutuhan akan penerangan yang berkualitas dan aman begitu krusial, agar masyarakat bisa beraktivitas dengan baik.
Penghargaan yang telah Hannochs raih selama 3 tahun berturut-turut juga memperkuat posisi Hannochs sebagai produsen Lampu Hemat Energi berkualitas tinggi. Produk yang berkualitas dengan harga yang kompetitif jelas akan menguntungkan masyarakat dan bisa membantu menerangi seluruh wilayah Indonesia.